Perjuangan Indonesia dalam Sudirman Cup 2011 di Qingdao, China (22/5/2011) berjalan cukup mulus untuk tim Garuda. Setelah gagal di partai pertama, Indonesia mampu bangkit di empat partai terakhir.
Ganda campuran Indonesia, Fran Kurniawan/Pia Zebadiah Bernadeth harus mengakui keunggulan pasangan Russia Vitalij Durkin/Nina Vislova dua set langsung, 24-22, 21-19 membuat Indonesia tertinggal semantara 1-0 dari Russia.
Pada partai kedua pemain tunggal putra kita, Simon Santoso mampu mengatasi tunggal Russia, Vladimir Lvanov dua game langsung, 21-14, 21-9.
Ganda campuran Indonesia, Fran Kurniawan/Pia Zebadiah Bernadeth harus mengakui keunggulan pasangan Russia Vitalij Durkin/Nina Vislova dua set langsung, 24-22, 21-19 membuat Indonesia tertinggal semantara 1-0 dari Russia.
Pada partai kedua pemain tunggal putra kita, Simon Santoso mampu mengatasi tunggal Russia, Vladimir Lvanov dua game langsung, 21-14, 21-9.
Setelah berhasil ditempel ketat Lvanov sepanjang game pertama, Simon memperlihatkan kelenturan dan determinasi pada game kedua yang membuat petenis nomor tiga dunia tersebut menang mudah di game kedua.
Pada partai ketiga, ganda Indonesia Mohammad Ahsan/Bona Septamo mampu mengatasi lawan mereka Alexander Nicolainco/Ivan Sozonov, 21-15, 21-10 untuk membuat tim Garuda membalikan keadaan dengan unggul 2-1.
Di partai penentuan, tunggal putri Indonesia , Adryanti Firdasari bisa tampil dominan untuk memastikan kemenangan Indonesia saat mengalahkan Tatjana Bibik 21-14, 21-17. Dengan kemenangan ini, Indonesia mengunci kemenangan atas Rusia, 3-1, walau masih harus menjalani partai tidak menentukan di sektor ganda putri.
Partai kelima yang sudah tidak menentukan masih berhasil didominasi oleh pasangan kita dalam sektor ganda putri. Greysia Polii/Mailiana Jauhari mampu menekan pasangan Rusia Nina Vislova/Valeria Sorokina untuk memaksa mereka menyerah hanya dalam dua set, 21-3, 21-18, membuat Indonesia unggul telak 4-1.
Dengan kemenangan ini Indonesia berhasil mendominasi pertandingan kontra Rusia ini, dan membuat kemungkinan mereka menjadi pemuncak grup jadi sangat besar.
Indonesia akan kembali berlaga pada babak penyisihan grup B pada tanggal 25 Mei nanti, saat harus bentrok dengan saingan dikawasan Asia Tenggara, Malaysia yang dimotori Lee Chong Wei.
Dengan kemenangan ini Indonesia berhasil mendominasi pertandingan kontra Rusia ini, dan membuat kemungkinan mereka menjadi pemuncak grup jadi sangat besar.
Indonesia akan kembali berlaga pada babak penyisihan grup B pada tanggal 25 Mei nanti, saat harus bentrok dengan saingan dikawasan Asia Tenggara, Malaysia yang dimotori Lee Chong Wei.
0 komentar:
Posting Komentar